Film Act of Valor Rajai Box Office AS

Los Angeles: Meski tidak dibintangi oleh aktor-aktris populer, film Act of Valor berhasil melesat ke posisi teratas box office di Amerika Serikat pekan ini. Film drama seputar militer itu menggeser sang jawara pekan lalu, Safe House, dengan mengantongi keuntungan sebesar USD 24 juta dan jauh melampaui prediksi.

Seperti dikutip Aceshowbiz, Senin (27/2), film yang diperankan oleh sejumlah tentara asli dari pasukan khusus Angkatan Laut AS (Navy SEAL) itu mendapatkan nilai A dari CinemaScores. Film itu juga berhasil mengalahkan pesaing barunya, film drama Good Deeds, yang berada di posisi kedua dengan keuntungan USD 16 juta.

Di posisi ketiga, ada film Journey 2: The Mysterious Island yang berhasil naik satu peringkat dari posisi 4 ke 3, dengan keuntungan tambahan sebesar USD 13,5 juta. Sang jawara pekan lalu, Safe House, turun ke posisi 4 dengan USD 11,4 juta, dan di posisi kelima ada film drama romantis, The Vow, dengan keuntungan USD 10 juta.

Berikut 10 daftar film terlaris box office AS pekan ini:

1. Act of Valor (USD 24,7 juta).
2. Good Deeds (USD 16 juta).
3. Journey 2: The Mysterious Island (USD 13,5 juta).
4. Safe House (USD 11,4 juta).
5. The Vow (USD 10 juta).
6. Ghost Rider: Spirit of Vengeance (USD 8,8 juta).
7. This Means War (USD 8,5 juta).
8. Wanderlust (USD 6,6 juta).
9. Gone (USD 5 juta).
10. The Secret World of Arrietty (USD 4,5 juta).(SHA)

No comments:

Post a Comment