Toshiba Perkenalkan Dua Camcorder Terbarunya di CES 2012

Toshiba

Ajang CES 2012, memang menjadi ajang pestanya para gadget. Tak sekedar pesta, contoh saja Sony yang sudah melepas nama Ericssonnya dan menggnatinya dengan Sony Mobile Communication, Microsoft yang mengatakan ini ajang terakhir mereka di CES, dan lain-lainnya. Tak hanya itu berbagai gadget unik juga hadir, seperti salah satu yang dibuat oleh Toshiba ini.

Perusahaan asal Jepang ini baru saja memamerkan camcorder dengan fitur nirkabel. Camileo Air10. Perangkat ini dilengkapi dengan upload video dan bisa menikmati live-streaming, seperti UStream, YouTube, Facebook, Picasa dan Twitvid, selain itu juga dilengkapi dengan layar 2 inchi TFT LCD display dan kamera 5-megapixel dengan CMOS sensor

Tak hanya itu, Toshiba juga mengumumkan 3D Z100, camcorder 3D dengan layar sentuh Camcorder ini bisa menghadirkan zoom sebanyak 16 kali. Camileo Air10 dibandrol dengan harga $ 150, dan segera hadir bulan depan, sementara tu Z100 3D akan tersedia di akhir Maret dengan harga $ 220.​

No comments:

Post a Comment